Prabowo – Gibran Unggul di Berbagai Segmen Masyarakat Menurut Versi Survei LSI Denny JA

Avatar photo

Senin, 11 Desember 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pasangan Calon Presiden, Prabowo Subianto bersama Calon Wakil Presiden, Gibran Rakabuming. (Instagram.com/@Prabowo)

Pasangan Calon Presiden, Prabowo Subianto bersama Calon Wakil Presiden, Gibran Rakabuming. (Instagram.com/@Prabowo)

EKBISINDONESIA.COM – Elektabilitas pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka masih berada di puncak dengan perolehan suara sebanyak 42,9%.

Hal tersebut adalah asil survei terbaru yang ditunjukkan LSI Denny JA untuk periode 20 November – 3 Desember 2023

Sementara itu, 2 paslon lainnya yakni paslon nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar mendapat presentase suara sebanyak 24%.

Dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD yang merupakan paslon nomor urut 3 mendapat 24,9% suara.

Hasil survei yang sama juga menyoroti elektabilitas Prabowo-Gibran yang unggul di berbagai segmen masyarakat meliputi ekonomi, pendidikan, usia, agama, gender, dan etnik.

“Untuk segmen ekonomi, Prabowo-Gibran unggul di semua segmen pendapatan, dengan keunggulan tertinggi ada di segmen wong cilik (pendapatan di bawah 2 juta/bulan) yakni sebesar 44,5%,” tulis keterangan resmi LSI Denny JA, Senin (11/12).

Untuk segmen pendidikan, Prabowo-Gibran unggul di pendidikan bawah dan menegah, yang meliputi tamatan SD ke bawah (47,3%); tamatan SMP sederajat (43,0%); dan tamatan SMA sederajat (40,2%).

“Prabowo-Gibran unggul di semua segmen usia, dengan dukungan terbesar di usia muda (30 tahun ke bawah), yaitu 51,9%.”

“Selanjutnya untuk segmen gender, Prabowo – Gibran unggul di laki-laki dan perempuan, dengan keunggulan tertinggi ada di perempuan, sebanyak 45,1%,” sambung LSI Denny JA.

Sementara itu, untuk segmen agama, Prabowo-Gibran unggul di pemilih Islam dengan perolehan suara mencapai 43,3%.

Dan yang terakhir, pada segmen etnik, paslon nomor urut 2 ini unggul di 5 suku, yaitu suku Sunda (50,8%), Batak (44,8%), Madura (50,8%), Melayu (56,7%), dan lainnya (47,7%).

Rilisbisnis.com mendukung program publikasi press release di media khusus ekonomi & bisnis untuk memulihankan citra yang kurang baik ataupun untuk meningkatan reputasi para pebisnis/entrepreneur, korporasi, institusi ataupun merek/brand produk.

Survei LSI Denny JA periode ini mengusung tema “Anies atau Ganjar yang Tersingkir, Prabowo di Ambang Kemenangan”.

Survei dilakukan dengan 1.200 responden dan metode multi-stage random sampling . Sementara itu, margin of error survei ini berada pada angka +/- 2,9%.***

Berita Terkait

Presiden Prabowo Subianto Kiirimkan Karangan Bunga untuk Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri
Termasuk Bahas PPN Menjadi 12 Persen, AHY Ungkap Pertemuan Ketua Umum Partai Pendukung dengan Prabowo
Budi Arie Setiadi Sebut Banyak Partai yang Mau Tampung Jokowi Usai Resmi Dipecat PDI Perjuangan
Respons Positif Kabinet Prabowo, CSIS Sebut Kementerian dan Lembaga Punya Portofolio Lebih Khusus
Soal Peluang Kadernya Masuk di Kabinet Pemerintahan Prabowo Subianto, Pihak PDI Perjuangan Beri Tanggapan
Muncul di Monas, Gibran Rakabuming Ikut Sambut Langsung Kedatangan Jokowi Beserta Ibu Iriana Jokowi
Gerindra Sebut Prabowo Subianto Mulai Berdiskusi dengan Calon Menteri, Partai Koalisi Mulai Setor Nama
Menseskab Pramono Anung Tanggapi Pernyataan Presiden Jokowi Usai Disebut Belum Sampaikan Ingin Mundur
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 25 Januari 2025 - 16:11 WIB

Presiden Prabowo Subianto Kiirimkan Karangan Bunga untuk Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri

Senin, 30 Desember 2024 - 18:59 WIB

Termasuk Bahas PPN Menjadi 12 Persen, AHY Ungkap Pertemuan Ketua Umum Partai Pendukung dengan Prabowo

Senin, 9 Desember 2024 - 15:12 WIB

Budi Arie Setiadi Sebut Banyak Partai yang Mau Tampung Jokowi Usai Resmi Dipecat PDI Perjuangan

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 07:34 WIB

Respons Positif Kabinet Prabowo, CSIS Sebut Kementerian dan Lembaga Punya Portofolio Lebih Khusus

Selasa, 8 Oktober 2024 - 09:20 WIB

Soal Peluang Kadernya Masuk di Kabinet Pemerintahan Prabowo Subianto, Pihak PDI Perjuangan Beri Tanggapan

Berita Terbaru